MUI Sumatera Barat
Ketum MUI Sumbar Buya Gusrizal Gazahar

Mutiara Ramadhan Buya Gusrizal: Bahagia dan Sedih

Rabu, 21 April 2021
Ketua MUI Sumbar Buya Gusrizal Gazahar Dt. Palimo BasaKetua MUI Sumbar Buya Gusrizal Gazahar Dt. Palimo Basa

MUISUMBAR.OR.ID -- Allah swt tak melarang kita berbahagia dan tak mengharamkan kita bersedih.
Karena itu tawa dan tangisan bukanlah pantangan, asal dua perkara ini kita dudukkan di atas tuntunan syariat-Nya.

Pertama ; kenapa kita tertawa dan mengapa kita menangis ?
Kedua ; seperti apa kita tertawa dan bagaimana kita menangis ?

Kalau mau mencari petunjuknya dalam Al-Quran, renungkanlah dua ayat firman Allah swt berikut ini;

{فَلْيَضْحَكُوا قَلِيلًا وَلْيَبْكُوا كَثِيرًا جَزَاءً بِمَا كَانُوا يَكْسِبُونَ} [التوبة : 82]

"Maka hendaklah mereka sedikit tertawa dan banyak menangis, sebagai pembalasan dari apa yang selalu mereka kerjakan". (QS. al-Taubah 9:82)

{لِّكَيْلَا تَأْسَوْا عَلَىٰ مَا فَاتَكُمْ وَلَا تَفْرَحُوا بِمَا آتَاكُمْ ۗ وَاللَّهُ لَا يُحِبُّ كُلَّ مُخْتَالٍ فَخُورٍ} [الحديد : 23]

"Supaya kamu jangan berduka cita terhadap apa yang luput darimu, dan supaya kamu jangan terlalu gembira terhadap apa yang diberikan-Nya kepadamu. Dan Allah tidak menyukai setiap orang yang sombong lagi membanggakan diri". (QS. al-Hadid 57:23)

Sumber: Rahmat Ilahi (Kang Rie)




Lainnya :

 
KETUM MUI SUMBAR
BERITA
MUI SUMATERA BARAT KONTAK KAMI ALAMAT
Situs Informasi dan Komunikasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Sumatera Barat.

facebook twitter
 
Komplek Masjid Agung Nurul Iman, Jalan Imam Bonjol, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar)
 
telp
(0751) 811599
(0751) 8956213
email
muisumbar95@gmail.com
lppom.muisumbar@gmail.com